Senin, 11 Mei 2020

SAGUSABLOG, IGI UNTUK INDONESIA MAJU

SAGUSABLOGIGI UNTUK INDONESIA LEBIH BAIK

 LOGO SAGUSABLOGSudah hampir setengah tahun, musibah yang melanda dunia wabah virus Covid-19 yang juga negara kita, maka melalui mendikbud pemerintah menganjurkan untuk segala aktifitas dilakukan dirumah (Work from Home), termasuk Proses belajar dan mengajar juga dari rumah.



Kegiatan ini difokuskan hanya untuk pengembangan diri peserta didik selama wabah covid-19 berlangsung. Sebelumnya Kementerian Pendidikan telah mengeluarkan surat edaran tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Corona virus disease (Covid-19). Salah satu intruksi yang disampaikan dalam edaran tersebut yaitu proses belajar mengajar yang dilakukan sekolah diubah polanya menjadi pembelajaran online atau daring melalui rumah masing-masing. Sebagai bentuk antisipasi mengumpulnya pelajar di sekolah.

Terlepas dari kegiatan proses belajar mengajar di lakukan secara daring, dan dengan penuh pertimbangan karena wabah virus Covid-19 yang hingga awal april belum menunjukkan penuruan yang signifikan, maka untuk menghindari mengumpulnya siswa di sekolah, maka sebagian besar sekolah telah melakukan penerimaan peserta didik baru (PPDB tahun pelajaran 2020/2021) melalui sistem daring.

untuk menjawab beberapa hal di atas maka seorang pendidik dituntut untuk senantiasa meningkatkan kompetensinya atau kemampuanya pedagogik, profesional/profesinya, agar senantiasa dapat mengikuti perkembangan zaman yang selalu berubah dengan cepat dan seiring dengan tumbuh pesatnya perkembangan teknologi dan informasi. Dengan tumbuh pesatnya perkembangan teknologi dan informasi tentunya sangat berimbas pada perkembangan dunia pendidikan. Untuk menjawab tantangan tersebut maka lahirlah Ikatan Guru Indonesia di singkat IGI, 


IGI merupakan salah satu organsisasi profesi guru yang masih baru jika dibandingkan dengan organisasi profesi guru lainnya yaitu PGRI. Namun dalam perkembangannya IGI telah mampun menunjukkan kiprahnya dalam hal peningkatan mutu guru. Ide atau gagasan terbentuknya IGI ibarat oase ditengah padang pasir bagi guru yang haus akan peningkatan mutu. Disamping hal tersebut, Ikatan Guru Indonesia ini lahir karena melihat IGI fokus akan peningkatan mutu guru. IGI memiliki banyak program yang ditawarkan untuk peningkatan mutu guru dan dapat diakses oleh semua guru Indonesia maupun Luar Negeri. Salah satu program IGI yang paling fenomenal saat ini yaitu program SAGUSABLOG atau satu guru satu blog. pada program ini anggota IGI bisa mengikuti workshop pembuatan blog guru untuk pembelajaran agar guru Indonesia juga melek terhadap iptek khususnya internet. setiap guru yang mengikuti program ini diwajibkan membuat blog untuk pembelajaran dan itu semua dimulai dari nol, jadi intinya guru yang tadinya tidak memahami sama sekali tentang blog setelah mengikuti pelatihan ini jadi mampu membuat blog sendiri, meskipun dalam pelatihannya dilakukan secara daring melalui aplikasi sosial media telegram. Setiap guru dapat mendaftar kan diri sebagai peserta melalui link https://gurupembelajar.igi.or.id dengan mengunakan akun pada keanggotaan IGI. Dari dalam website tersebutlah setiap guru anggota IGI dapat memilih pelatihan sesuai dengan minat yang ada, dari webite tersebut materi pelatihan ini dapat di unduh. Bukan hanya itu saja, semua peserta juga selain bisa mendapatkan materi yang bisa diunduh mereka juga bisa berkonsultasi dengan para mentor yang siap siaga selama 24 jam untuk membimbing dan menjawab semua pertanyaan dari peserta yang mendapatkan kesulitan. Termasuk blog yang saya buat ini merupakan hasil dari bimbingan para mentor SAGUSABLOG terutama master trainer dari SAGUSABLOG ini Bapak Mudha Dwi Prasetyono dan Bapak I Wayan Eka Wiweka. Terimakasih kepada bapak berdua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar