Selasa, 18 Juli 2023

MPLS Tahun 2023


Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) merupakan sebuah kegiatan perdana yang dilaksanakan untuk menyambut kedatangan para peserta didik baru.
Tujuan MPLS adalah Mengenali potensi diri siswa baru
  1. Membantu siswa baru beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya, antara lain terhadap aspek keamanan, fasilitas umum, dan sarana prasarana sekolah
  2. Menumbuhkan motivasi, semangat dan cara belajar efektif sebagai siswa baru
  3. Mengembangkan interaksi positif antarsiswa dan warga sekolah lainnya
  4. Menumbuhkan perilaku positif antara lain kejujuran, kemandirian, sikap saling menghargai, menghormati keanekaragaman dan persatuan, kedisiplinan, hidup bersih dan sehat untuk mewujudkan siswa yang memiliki nilai integritas, etos kerja, dan semangat gotong royong.

sehingga melatih ketahanan mental, disiplin, dan mempererat tali persaudaraan sesama peserta didik baru dan kakak-kakak kelas, sebagai sarana perkenalan siswa terhadap lingkungan baru pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur sekolah kepada peserta didik baru

Kegiatan MPLS dilaksanakan pada Tahun Ajaran Baru dimulai dengan jangka waktu paling lama tiga hari pada minggu pertama awal tahun pelajaran pada hari sekolah dan jam pelajaran. Di SMA Negeri 5 Kabupaten Sorong MPLS di laksanakan tanggal 17-18 Juli 2023. Di ikuti oleh seluruh Peserta didik baru tanpa kecuali dan di buka  oleh I Ketut Widura., S.Pd. M.Pd. Selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Kabupaten Sorong  di damping oleh wakasek yang ada serta seluruh dewan guru dan staf.

Adapun materi dan pembawa materi pada MPLS tahun ini adalah :

Kurikulum Sekolah, dalam hal ini di sampaikan oleh Wakil Kepla Sekolah bidang Kurikulum yakni bapak Muhammad Khaidar Nabhan., S.Pd

  1. Cara Belajar Peserta didik, di sampaikan oleh ibu Elisabeth Hutahaean., S.Pd
  2. Pendidikan Karakter di sampaikan oleh ibu Ida Suswanti., S.Pd.I., M.Pd.I
  3. Tata Krama Peserta Didik di sampaikan oleh ibu Fransiska Yanti., S.Pd
  4. Ketertiban Sekolah dan Masyarakat di sampaikan oleh bapak Parluji., S.Pd., M.Pd
  5. Wawasan Eiyatamandala di sampaikan oleh ibu Nalfy Moniaga., S.Pd
  6. Kepramukaan di sampaikan oleh ibu Sulastri ., S.Pd.I., M.Pd.I
  7. Olahraga dan Kesehatan disampaiakan oleh ibu Rosafina Marta Makahiti., S.Pd
  8. Bhakti Sosial di pandu oleh panitia MPLS

Pada kegiatan MPLS juga mengundang nara sumber luar dengan tema materi

  1. Kesehatan Lingkungan disampaikan oleh bapak Tito tenaga kesehatan, pegawai puskesmas Klamalu
  2. Kesadaran berbangsa dan bernegara di sampaiakn oleh koramil Aimas
  3. Kenakalan Remaja dan NAPZA  di sampaikan oleh polsek Aimas dan
  4. Kerukunan dan Moderasi Beragama di sampaikan oleh FKUB Kabupaten Sorong.

Dalam pelaksanaannya, MPLS berjalan dengan baik dan sesuai dengan schedule yang ada dan di tutup oleh bapak kepala sekolah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar